LAPORAN BULANAN KEGIATAN PGTS Bulan September – Oktober 2017

PROGRAM-PROGRAM BERJALAN

1. Program Bantuan Komputer, peralatan Internet dan proyektor – Tahap 3 pada tanggal 27-28 Oktober 2017 sebanyak 240 buah komputer untuk 60 SMA dan sekaligus Seminar pemberian motivasi untuk 2.000 siswa di Kabanjahe dan Panguruan;

2. Pembukaan Bimbingan Belajar Gratis untuk siswa kelas 3 SMA untuk masuk Universitas di 4 kota Kabupaten (Lintong Nihuta, Salak, Sumbul dan Simanindo) bekerjasama dengan Ganesha Operation;

3. Pemberian beasiswa bagi mahasiswa di empat universitas terbaik termasuk ITB dan UI bagi siswa yg berasal dari SMA di Kawasan Toba;

4. Pembangunan Patung Yesus Memberkati KDT – Tahap sayembara selesai dan saat ini tahap persiapan;

5. Pembibitan dan penanaman Tanaman Produktif Kaliandra, tahap II seluas 100 Ha di Kab. Samosir, bekerjasama dgn Keuskupan Agung Medan (KAM). Sudah ditanam seluas 15 Ha dan rencana akan diberikan kambing dan kotak stup untuk peternakan lebah. Info lengkap www.kaliandra.gajatoba.org.

6. Pembibitan, penanaman dan pengolahan nilam di kabupaten Pakpak dan Dairi, bekerjasama dengan Sinode Gereja Pakpak dan Givaudan Switzerland;

7. Peluncuran website parawisata www.amazingtoba.com;

8. Studi hidrogeologi untuk menunjang penyediaan air tanah untuk pengairan Tahap II seluas 400 Km2 di Kabupaten Samosir;

9. Pengembangan Desa Eko Wisata di KDT – FGD Kawasan Pedesaan Parbaba Samosir.

10. Turnamen Golf Gaja Toba pd tanggal 1 Oktober 2017 di Rainbow Hills.

11. Gaja Toba Runners mengikuti FTMD ITB Marathon Jakarta Bandung 170 Km
PROGRAM DALAM PERSIAPAN:

1. Sosialisasi kpd 200 tokoh masyarakat ttg Pemberdayaan Masyarakat dgn Tanaman Kaliandra, kerjasama dgn Keuskupan Agung Medan dan Pemkab Samosir, Minggu 29 Oktober 2017.

2. Persiapan pelatihan dan Sertifikasi Mandor Bangunan se Kawasan Danau Toba;

3. Program listrik masuk dusun dan gubuk pintar;

4. Seminar Ketahanan Budaya di KDT;

5. Rencana studi banding bekerja sama dengan media ke beberapa kabupaten unggul di Indonesia;

6. Studi optimalisasi angkutan danau untuk menunjang parawisata;

Laporan Keuangan bulan September 2017 dpt dilihat di www.gajatoba.org.

Terima kasih untuk semua dukungannya. Semoga pelayanan kita berkenan kepadaNya. Amin.

Jakarta 18 Oktober 2017.

BPH PGTS
Ramles M Silalahi – Ketum
Hot Asi Simamora – Sekum

LAPORAN BULANAN KEGIATAN PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA Bulan Agustus – September 2017

LAPORAN BULANAN KEGIATAN PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA
Bulan Agustus – September 2017

Syalom. Horas. Mejuah-juah. Njuah-juah.

Program kita PGTS dalam progres dan ke depan sbb:

1. Persiapan Program Bantuan Komputer dan Internet Gajah Toba(IGT) Tahap 3 untuk 60 SMA dan Seminar Motivasi di Kab. Karo dan Kab. Samosir 27-28 Okt 2017;

2. Persiapan Bimbingan Belajar di empat kota di KDT kerjasama dengan Ganesha Operation;

3. Seleksi dan fundraising program beasiswa Gaja Toba. Puji Tuhan dana sudah terkumpul utk 9 mahasiswa. Info www.beasiswa.gajatoba.org;

4. Program Pembibitan dan penanaman Tanaman Produktif Kaliandra seluas 100 Ha di Kab. Samosir, kerjasama dgn Keuskupan Agung Medan (KAM). Info lengkap www.kaliandra.gajatoba.org. Tahap fundraising;

5. Pembibitan Nilam di Pakpak dan Dairi kerjasama dengan Sinode GKPPD dan Givaudan. Tahap monitoring bulan ke-2;

6. Program Pembangunan Patung Yesus Memberkati KDT – tahap sayembara disain telah selesai dan masuk ke tahap pembangunan. Panitia Pembangunan telah terbentuk;

7. Survey hidrogeologi, kerjasama dgn Pemkab Samosir. Tahap laporan akhir;

8. Persiapan pelatihan Mandor Bangunan dan Sertifikasi di KDT; Persiapan pelaksanaan;

9. Program Listrik masuk dusun dan Sopo Pintar (pilot di Samosir). Tahap survey dan seleksi;

10. Seminar Ketahanan Budaya Kristiani di KDT; Tahap pencarian mitra;

11. Turnamen Golf kedua Minggu, 1 Oktober 2017 di Rainbow Hills Sentul; tahap sponsorship dan pelaksanaan;

12. Program pariwisata: website www.amazingtoba.com; Rencana studi banding dengan kabupaten lain yg unggul; dan Pengembangan Desa Eko Wisata di KDT.

Terima kasih untuk semua dukungannya.

Laporan Keuangan bulan Agustus 2017 dpt dilihat di www.gajatoba.org/laporan

Senior dan kawan2 Gaja Toba semua. Ada kecendrungan menurunnya semangat untuk membayar iuran tahunan PGTS kita yg Rp. 500.000 per tahun. Kami berharap kita dapat memberi yg terbaik utk KDT.

Semoga pelayanan kita berkenan kepadaNya. Amin.

Jakarta 18 September 2017.

A.n BPH PGTS
Ramles M Silalahi – Ketum
Hot Asi Simamora – Sekum

LAPORAN BULANAN KEGIATAN PGTS Bulan Juni – Juli 2017

LAPORAN BULANAN KEGIATAN PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA

Bulan Juni – Juli 2017.

Syalom. Horas. Mejuah-juah. Njuah-juah.

Program dalam progres dan ke depan kita PGTS sbb:

1. Persiapan Program Internet Gajah Toba(IGT) Tahap 3 dan Seminar Motivasi;

2. Program Pembibitan dan penanaman Tanaman Produktif Kaliandra seluas 100 Ha di Kab. Samosir, kerjasama dgn Keuskupan Agung Medan (KAM);

3. Program pembibitan Nilam di Pakpak dan Dairi kerjasama dengan Sinode GKPPD dan Givaudan;

4. Program Patung Tuhan Yesus yang saat ini sedang tahapan sayembara desain.

5. Program Beasiswa 2017-2018 yang saat ini sedang tahap seleksi permohanan beasiswa dan mencari donate (permohonan yg masuk 135 orang).

6. Diskusi Eko Wisata dengan Zukri Saad tgl 11 Juli 2017.

7. Survey hidrogeologi kerjasama dgn Pemkab Samosir yang sudah dan sedang berjalan.

8. Program Listrik masuk dusun di Samosir yang masih sedang tahap survey.

9. Persiapan pelatihan Mandor Bangunan dan Sertifikasi.

10. Persiapan Turnamen Golf kedua Minggu, 1 Oktober 2017.

Terima kasih untuk semua dukungannya.

Laporan Keuangan dpt dilihat di www.gajatoba.org. Kami berharap setiap kita memberi yg terbaik utk KDT.

Semoga pelayanan kita berkenan kepadaNya. Amin.

Jakarta 7 Juli 2017.

A.n BPH PGTS
Ramles M Silalahi – Ketum
Hot Asi Simamora – Sekum

LAPORAN BULANAN KEGIATAN PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA (Bulan April – Mei 2017)

LAPORAN BULANAN KEGIATAN PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA
(Bulan April – Mei 2017)

Program dalam progres:

1. Penyusunan laporan survey hidrologi di 6 Kabupaten di Kawasan Toba bulan Januari – Februari 2017 lalu. Program ini merupakan kerjasama dengan ITB (Prof. Dr. Lambok Hutasoit) dengan Project Director Ir. Hobby Parhusip.

2. Tindak lanjut penandatanganan survey hidrologi Kabupaten Samosir seluas 300 Km2 kerjasama dengan Bupati Kab. Samosir.

3. Persiapan pilot project investasi kebun Nilam di Pakpak Bharat, kerjasama dengan PT. PGT, Gereja GKPPD, Givaudan Switzerland; Read more

LAPORAN BPH PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA Periode 1 – 28 Februari 2017

LAPORAN KEGIATAN PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA Periode 1 – 28 Februari 2017

Program dalam progres:

1. Melanjutan survey hidrologi di 6 Kabupaten di Kawasan Toba mulai tanggal 16 Januari – 25 Februari 2017. Program ini merupakan kerjasama dengan ITB (Prof. Dr. Lambok Hutasoit) dengan Project Director Ir. Hobby Parhusip – Pengambilan data dan sumur contoh di lokasi telah selesai. Saat ini penyusunan laporan.

2. Melanjutkan program Bimbingan Test gratis kerjasama dengan Ganesha Operation mulai Oktober 2016 sampai Februari 2017 – tahap final trial-out dan pengarahan pemilihan universitas telah selesai. Masing2 siswa telah diberikan arahan. Kita berdoa banyak yg masuk ke PTN meski dari hasil uji tdk banyak yg lolos ke ITB. Read more

LAPORAN KERJA BADAN PENGURUS HARIAN PGTS (Sampai dengan Periode 10 Februari 2017)

Program dalam progres:

1. Survey hidrologi khususnya potensi pengairan sawah tadah hujan di 6 Kabupaten di Kawasan Toba mulai tanggal 16 Januari – 25 Februari 2017. Program ini merupakan kerjasama dengan ITB (Prof. Dr. Lambok Hutasoit) dengan Project Director Ir. Hobby Parhusip – tahap pengambilan data di lokasi

2. Perayaan Natal dan Tahun Baru PGTS pada tanggal 24 Januari 2017 di Balai Kartini Jakarta telah selesai dgn baik.

3. Program Bimbingan Test gratis kerjasama dengan Ganesha Operation mulai Oktober 2016 sampai Februari 2017 – tahap final trial-out dan pengarahan pemilihan universitas;

4. Diskusi sinergi langkah litigasi YPDT terhadap pelaku pencemaran Danau Toba – Selasa 6 Februari 2017; akan difollow up Read more

LAPORAN KERJA BADAN PENGURUS HARIAN PGTS (Sampai dengan Periode 15 Januari 2017)

LAPORAN KERJA BADAN PENGURUS HARIAN

PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA

Sampai dengan Periode 15 Januari 2017

A. Program dalam progres saat ini sebagai berikut:

1. Pelaksanaan survey hidrologi khususnya potensi pengairan sawah tadah hujan di 6 Kabupaten di Kawasan Toba mulai tanggal 16 Januari – 15 Febriuari 2017. Program ini merupakan kerjasama dengan ITB (Prof. Dr. Lambok Hutasoit) dengan Project Manager Ir. Hobby Parhusip;
2. Perayaan Natal dan Tahun Baru PGTS pada tanggal 24 Januari 2017 di Balai Kartini Jakarta;
3. Program pengadaan komputer untuk 30 – 70 SMA di Kawasan Toba beserta pelatihan bagi guru dan murid;
4. Seminar motivasi untuk siswa SMA di Kawasan Toba
5. Persiapan Seminar konektivitas untuk menunjang Pariwisata di Kawasan Toba;
6. Pilot Project Perkebunan Nilam di Pakpak Bharat kerjasama dengan Givaudan – tahap financing
7. Pengelolaan Web Wisata KDT www.amazingtoba.com dan pengembangannya;
8. Program Bimbingan Test gratis kerjasama dengan Ganesha Operation mulai Oktober 2016 – Februari 2017 beserta trial-out dan pengarahan pemilihan universitas
9. Pembuatan Patung Tuhan Yesus Memberkati – tahapan persiapan sayembara
10. Penghijauan dan Pengembangan Tanaman Energi atau Produktif lainnya –pengkajian ulang kelayakan.

B. PROGRAM YANG TELAH SELESAI

1. Program bantuan Pengadaan 120 Laptop dan 30 Proyektor serta fasilitas internet di 30 SMA di Kawasan Toba (Tahap I);
2. Pelatihan komputer/internet untuk 120 guru-guru dan siswa dari 30 SMA yang menerima paket bantuan;
3. Seminar Motivasi untuk 750 siswa SMA dengan empat Pembicara dari PGTS di Soposurung Tobasa;
4. Bantuan pemasangan 50 buah Sumur Pompa Teknologi Tepat Guna untuk Pengairan Sawah 10 Ha Tadah Hujan di Desa Nainggolan Kabupaten Samosir
5. Workshop Hidrologi Kawasan Toba kerjasama dengan ITB dan Balai Geologi Bandung;
6. Diskusi Pengembangan Infrastruktur Jalan dengan Kepala BPIW Kementrian PUPR;
7. Forum konsultasi dengan Kepala-kepala Dinas Parawisata Se-KDT Sabtu, 1 Oktober 2016 di Balige;
8. Penyelenggaraan turnamen golf 23 Oktober 2016 dan telah berhasil menghimpun dana;

C. PERMASALAHAN DAN TANTANGAN

1. Kesadaran membayar iuran Anggota
2. Rekruitmen PIC program yang akan dikembangkan;
3. Pendataan anggota baru
4. Fund raising untuk partner korporasi termasuk CSR

 

Laporan Kerja Badan Pengurus Harian PGTS Semester I (20 Mei 2016 – 20 Nopember 2016)

Setelah enam bulan kita berjalan bersama, berikut laporan kami.

A. PROGRAM YANG SUDAH BERJALAN

PENDIDIKAN
1. Program bantuan Pengadaan 120 Laptop dan 30 Proyektor/Layar serta fasilitas internet di 30 SMA di Kawasan Kaldera Toba.

2. Pelatihan komputer/internet untuk 120 guru-guru dan siswa dari 30 SMA yang menerima paket bantuan;

3. Seminar Motivasi untuk 750 siswa SMA dengan empat Pembicara dari PGTS di Soposurung Tobasa (30 September 2016)

4. Program Bimbingan Belajar Gratis untuk siswa kelas 3 SMA, kerjasama PGTS dengan Ganesha Operation, di Humbahas (Lintong ni Huta) dan Pakpak Bharat (Salak). Saat ini telah ada 2 kelas di masing2 kabupaten dengan masing2 kelas terdiri dari 30 siswa.

PERTANIAN
5. Bantuan pemasangan 50 buah Sumur Pompa Teknologi Tepat Guna untuk Pengairan Sawah 10 Ha Tadah Hujan di Desa Nainggolan Kabupaten Samosir .

LINGKUNGAN
6. Workshop Hidrogeologi Kawasan Kaldera Toba kerjasama dengan ITB dan Balai Geologi Bandung – menghasilkan 11 rekomendasi untuk di follow up;

PARIWISATA
7. Forum konsultasi dengan Kepala-kepala Dinas Parawisata Se-KDT Sabtu, 1 Oktober 2016 di Balige;
8. Pembuatan Web Wisata KDT www.amazingtoba.com – launched, proses pengembangan;

FUND RISING
9. Penyelenggaraan turnamen golf 23 Oktober 2016 yang lalu di BSD telah berhasil menghimpun dana. Laporan menyusul

PERAYAAN NATAL DAN TAHUN BARU
10. Panitia Natal telah terbentuk dan bekerja serta tanggal telah ditetapkan yakni Rabu 25 Januari 2017 mulai jam 17.00.

B. PROGRAM YANG SEDANG/AKAN BERJALAN

PERTANIAN
1. Persiapan survei 10 wilayah baru di KDT untuk pengembangan sumur pompa air teknologi tepat guna.

2. Penjajagan untuk pengadaan sumur air dalam di 9 kabupaten, untuk bisa diajukan ke Badan Geologi agar segera ditindaklanjuti pengeborannya.

3. Kerjasama dengan GKPPD untuk pengembangan tanaman Patchouli (nilam) di Pakpak Bharat.

INTERNET
4. Program bantuan komputer dan internet untuk 70 SMA Tahap II di Kaldera Toba – Februari 2017 beserta Pelatihan dan Seminar Motivasi.

INFRASTRUKTUR
5. Seminar Konektivitas Kaldera Toba

6. Perluasan bimbingan belajar di kota/kab lain.

PARIWISATA
7. Pembuatan Patung Tuhan Yesus Memberkati – tahapan survey lokasi dan pre-disain.

C. LAPORAN KEUANGAN
Dana yang masuk adalah Rp. 927, 46 juta dan dana yg tersalurkan sebesar Rp. 811,95 juta (belum termasuk kontribusi turnamen golf).
Laporan keuangan bulanan dan rencana program lainnya dapat dilihat di website www.gajatoba.org

Demikian disampaikan.
Terima kasih atas dukungan kita semua.

Tuhan memberkati pelayanan kita. Amen.

Ramles Silalahi – Ketua Umum
Hot Asi Simamora – Sekretaris Umum

LAPORAN BPH PGTS

Jakarta, 8 Agustus 2016

Selamat malam Senior dan teman2 PGTS yg terkasih.

Setelah satu bulan lebih dicanangkan BPH, progress program yg sdh dicapai saat ini sbb:

1. Grup Golfer Toba Ganesha (PIC Budi Sianipar SI79), saat ini sudah rutin bermain golf bersama dan akan menyelenggarakan Turnamen Golf Toba Ganesha untuk fund rising pada hari Minggu, 25 Oktober 2016 di Lap Golf BSD Serpong (mundur 1 bln sebab bentrok dgn turnamen lain);

2. Grup Pengairan (PO: Boi Sormin (TK78) dibantu Hobby Parhusip (GM 87). Pelaksanaan pilot project 5 titik “Program Penyediaan Air Tanah untuk Irigasi Lahan Persawahan Tadah Hujan” telah berhasil dan terbukti di Desa Nainggolan Kab. Samosir Prov. Sumut. Program ini akan dilanjutkan menjadi 50 titik utk pengairan 10 Ha sawah tadah hujan. Uji coba kedua utk masa tanam 3 – 6 bln. Tim fundrising telah dibentuk dgn koordinator Ito Dumex Pasaribu. Mhn dukungannya. Read more

Program Kerja 2016 – 2017

PROGRAM KERJA 2016/2017 – PERKUMPULAN GAJA TOBA SEMESTA

INFRASTRUKTUR             

  1. Program Studi Kajian Pembangunan interkoneksi darat dan Dermaga di Kawasan Toba untuk menunjang Parawisata
  2. Penyelenggaraan Seminar Pengembangan Konektivitas untuk Mendukung Parawisata di Kawasan Toba
  3. Program Studi dan Wisata Keliling Danau Toba
  4. Penyediaan Air Bersih dan Sanitasi Lingkungan
  5. Pengembangan ICT (Information Communication Technology) Park di TOBASA – Smart City
  6. Pembuatan database kewilayahan

Read more

Hubungi Kami

Tanyakan pada kami apa yang ingin anda ketahui!